5 Aplikasi Untuk Belajar Bahasa Asing Secara Lebih Menyenangkan
Dunia Gadget – Berkembangnya teknologi membuat kita yang hidup pada zaman sekarang ini lebih mudah untuk mengakses informasi dan belajar. Kehadiran smartphone bisa dikatakan sudah hampir menggantikan perangkat komputer seperti laptop. Maka dari itu, banyak juga aplikasi – aplikasi tersedia yang bisa kamu gunakan untuk belajar bahasa asing. Tentu saja tidak ada cara lebih baik untuk belajar selain pengalaman, namun dengan mengetahui dasar yang ada kamu bisa merasa lebih siap. Bagi kamu yang ingin belajar Bahasa asing, berikut beberapa aplikasi yang bisa kamu gunakan di smartphone. Duolingo Dulongo merupakan aplikasi pembelajaran bahasa yang sudah sangat popular di dunia bahkan sampai mendapatkan penghargaan. Dalam aplikasi ini kamu bisa belajar tidak hanya Bahasa Inggris saja melainkan bahasa – bahasa lain yang sudah tersedia. Duolingo terbilang sangat praktis digunakan dan ada tingkatan – tingkatan pembelajaran mulai dari yang mudah hingga sulit dengan ukuran target y